Cara Mengubah Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Menjadi Cicilan.

Anda sering menggunakan kartu kredit bank Mega untuk melakukan transaksi keuangan, dan saat ini kondisi keuangan Anda sedang terasa berat. Padahal tagihan kartu kredit sudah mendekati tanggal jatuh tempo. Mungkin saatnya kamu mencoba mengajukan kepada Bank Mega untuk mengubah tagihan kartu kredit Bank Mega menjadi cicilan. Tapi Bagaimana Cara Mengubah tagihan kartu kredit Bank Mega menjadi cicilan?Cara Mengubah Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Menjadi Cicilan

 

Tidak usah galau, kali ini admin akan berbagi bagaimana cara mengubah tagihan kartu kredit Bank Mega menjadi cicilan yang mudah dan aman untuk dilakukan. Tentu, tujuannya adalah agar kamu tetap bisa membayar tagihan kartu kredit dan tetap bisa menggunakannya juga untuk melakukan transaksi jika diperlukan.

Daftar isi

Manfaat Mengubah Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Menjadi Cicilan.

Namun sebelum itu ada hal yang perlu kamu ketahui, yakni manfaat dari mengubah tagihan kartu kredit bank Mega menjadi cicilan. Diantara manfaatnya adalah mengecilkan suku bunga kartu kredit, biasanya bunga kartu kredit bila dibayar kan minimum adalah sebesar 2,25% dan perhitungannya menggunakan jumlah hari. Sedangkan, bunga tagihan kartu kredit yang dijadikan cicilan di bank mega adalah mulai dari 1.25% sampai 1.50% tergantung lama tenor cicilan yang diminta oleh pemegang kartu kredit.

Dengan cara mengubah tagihan kartu kredit Bank Mega menjadi cicilan ini akan sangat membantu kamu untuk tetap bisa membayar tagihan dengan lancer dan tepat waktu. Sehingga tidak bermasalah dengan kartu kredit dan kamu akan tahu kapan cicilan itu akan selesai sesuai lama tenor yang kamu pilih.

Syarat dan ketentuan Tagihan dijadikan cicilan

Sebelum mengajukan perubahan tagihan kartu kredit menjadi cicilan, perlu kamu ketahui bahwa tidak semua nominal yang tercetak pada billing KARTU KREDIT BANK MEGA dapat dirubah menjadi cicilan. Hanya tagihan dari pembelanjaan atau bill payment saja yang dapat di rubah menjadi cicilan, sedangkan untuk tagihan yang berasal dari tarik tunai, biaya-biaya dan denda tidak dapat dirubah menjadi cicilan.

Contoh seperti ini, semisal tagihan kartu kredit Anda sebesar 5 juta. Dan didalam tagihan tersebut terdapat transaksi seperti tarik tunai 2 juta, bunga 100 ribu, biaya tarik tunai 100.000, dan biaya materai 6000. Maka yang dapat dirubah menjadi cicilan adalah 5 juta dikurangi nominal tarik tunai dan biaya-biaya lainnya, atau jika kamu bingung dapat menghubungi Call center Bank Mega untuk membantu menghitungkan berapa total tagihan yang dapat dirubah menjadi cicilan.

Cara Mengubah Tagihan Kartu Kredit Bank Mega Menjadi Cicilan.

Setelah mengetahui syarat dan ketentuan untuk dapat mengubah tagihan kartu kredit Bank Mega selanjutnya, berikut cara mengubah tagihan kartu kredit bank mega menajdi cicilan tetap yang harus kamu lakukan.

1. Silahkan hubungi call center Bank Mega di nomor telepon 60010 melalui handphone atau 1500010 melalui telepon rumah atau 08041500010 | +62 21 29601600 (dari luar negeri)

2. Setelah tersambung, Customer service Bank Mega akan melakukan verifikasi data. Silahkan jawab semua pertanyaan CS Bank Mega, dan silahkan beritahukan tujuan kamu untuk mengajukan perubahan tagihan kartu kredit Bank Mega yang sudah di cetak menjadi cicilan atau Balance Conversion.

3. Selanjutnya customer service akan melakukan pemeriksaan data dan akan menghitungkan berapa total tagihan yang bisa dijadikan cicilan.

4. Setelah total tagihan yang dapat dijadikan cicilan diketahui, CS akan memberitahukan dan mempersilahkan Anda untuk memilih nominal yang mau di rubah menjadi cicilan serta tenor cicilan.

5. Selanjutnya CS akan membantu untuk memprosesnya, dan untuk angsuran atau cicilan pertama akan ditagihkan pada tanggal cetak billingkartu kredit terdekat.

Bunga Kartu Kredit Bank Mega

Bank Mega telah menurunkan rate bunga kartu kredit menjadi 2,25% per bulan, dari sebelumnya 2,95% per bulan. Selain bunga, nasabah juga akan dikenakan beragam biaya lainnya dan diantara biaya-biaya yang dikenakan pada penggunaan kartu kredit adalah sebagai berikut:

Biaya administrasi penarikan tunai: 6 persen atau minimal Rp50 ribu.
Biaya keterlambatan: 3 persen dari jumlah tagihan atau maksimal Rp150 ribu.
Biaya cetak billing statement: Rp15 ribu per tagihan.
Biaya pencetakan ulang lembar tagihan: Rp10 ribu per lembar dengan maksimal tiga bulan terakhir.
Biaya pembayaran tagihan melalui non-bank Mega: Rp10 ribu per tagihan.
Biaya permohonan bukti transaksi: Rp50 ribu.
Biaya pergantian kartu: Rp100 ribu per kartu.
Biaya redeem “Mega Reward Point” ke frequent flyer program: Rp50 ribu.
Biaya kenaikan limit sementara: Rp75 ribu.
Biaya kenaikan limit permanen: Rp150 ribu.
Biaya overlimit: Rp150 ribu.

Bagaimana cek tagihan kartu kredit Bank Mega?

Agar tidak telat untuk pembayaran tagihan kartu kredit Bank Mega, kamu mesti rajin untuk mengeceknya. Bagaimana caranya? Sliahkan simak penjelasan lengkapnya berikut yah. Sebab ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk cek tagihan kartu kredit Bank Mega.

Cek Tagihan Lewat Telepon

Pertama kamu dapat melakukan cek tagihan kartu kredit Bank Mega melalui sambungan telepon. Namun, sebelumnya ada hal yang harus diperhatikan yaitu kamu perlu menyediakan pulsa yang cukup karena biasanya panggilan ini akan memakan biaya hingga Rp15 ribu hingga Rp20 ribu. Untuk caranya seperti berikut ini:

  • Silahkan kamu gunakan smartphone atau ponsel biasa dan melakukan panggilan ke nomor 60010 via ponsel atau 1500010 jika kamu menggunakan telepon rumah
  • Jika sudah terhubung silahkan kamu pilih angka 1 yakni transaksi perbankan dan kartu kredit
  • Kemudian kamu akan diminta untuk memasukan nomor kartu kredit dari bank mega yang terdiri dari 16 angka. Contohnya: 1234567891011121314
  • Pastikan kamu memasukkannya dengan benar. Setelah itu, kamu akan diminta memasukan PIN pastikan juga masukan dengan benar
  • Tunggu hingga proses pengecekan akan sampai selesai dan kamu pun akan mendapatkan informasi berupa rincian total dari tagihan kartu kredit yang digunakan bahkan ada juga Limit Transaksi dan juga jumlah pembayaran terakhir.

Cek Tagihan Lewat SMS

Selain kamu dapat memanfaatkan fitur atau layanan call center dari Bank Mega untuk mengetahui tagihan yang harus dibayarkan. Kamu juga dapat memanfaatkan layanan SMS. Layanan ini pun terbilang sangatlah mudah dan sederhana untuk dilakukan. Bagi kamu pengguna kartu kredit Bank Mega maka berikut adalah cara yang harus dilakukan.

Silahkan ketik SMS dari nomor yang sudah terdaftar di Bank Mega dengan format INFO LIMIT (spasi) 4 digit nomor terakhir kartu kredit dan kirimkan ke nomor 3377
Kemudian tunggu balasan yang akan memperlihatkan informasi tentang limit kartu kredit, tagihan terakhir dan juga tanggal jatuh tempo pembayaran

Cek Tagihan Via E-mail

Cara cek tagihan kartu kredit Bank Mega juga bisa dilakukan secara online menggunakan layanan email. Cara ini bisa dibilang cara online yang cukup mudah dan sederhana sebab hanya membutuhkan beberapa langkah saja kamu akan dapat mengetahui secara detail tentang tagihan kartu kredit, limit kartu kredit dan juga jatuh tempo serta info pembayaran terakhir. Untuk metode ini berikut langkah-langkahnya.

  • Pastikan kamu membuka situs www.bankmega.com untuk mendapatkan informasi mengenai persyaratan e-Billing untuk bisa melakukan pengecekan info tagihan kartu kredit dan sebagainya.
  • Setelah itu silahkan kamu datang ke kantor Bank Mega dengan tujuan untuk mengaktifkan cek tagihan kartu kredit lewat e-mail (e-Billing)
  • Jangan lupa silahkan bawah persyaratan yang pada langkah awal sudah kamu temukan pada situs resmi Bank Mega
  • Mintalah panduan kepada petugas apabila kamu mengalami kesulitan pada saat mengisi formulir pengajuan e-Billing
  • Silahkan tunggu hingga proses mengaktifkan tagihan kartu kredit lewat e-Mail di proses oleh petugas
  • Terakhir, setelah berhasil diaktifkan, silahkan kamu coba lakukan pengecekan tagihan kartu kredit lewat email sesuai dengan petunjuk yang diberikan petugas

Cek Tagihan Via Mega Credit Card Mobile

Selain cara di atas ternyata ada satu cara lagi yang bisa memudahkan pengecekan tagihan kartu kredit yaitu dengan Mega Credit Card Mobile atau sering disebut dengan Mega CC Mobile. Mega CC Mobile merupakan aplikasi yang dikhususkan bagi pemilik kartu kredit bank Mega. Untuk bisa menggunakannya, kamu perlu melewati langkah-langkah berikut ini.

  • Mengunduh dan memasang aplikasi Mega Credit Card Mobile di Google Play Store
  • Membuka aplikasi dan menyetujui Syarat dan Ketentuan
  • Melakukan Registrasi dengan memasukkan nomor kartu kredit Mega (16 digit)
  • Memasukkan kode OTP (kode OTP akan dikirim via SMS ke nomor yang digunakan untuk mendaftar)
  • Membuat 6 digit kode akses. Kode akses ini akan digunakan saat membuka aplikasi Mega CC
  • Selesai, kamu sudah terdaftar di aplikasi Mega CC. Setelah itu kamu bisa mengakses beberapa layanan seperti informasi limit, informasi tagihan, informasi pembayaran, informasi poin reward, informasi transaksi, dan masih banyak lainnya.
  • Untuk melihat tagihan kartu kredit kamu tinggal memilih Informasi Kartu Kredit > Informasi Tagihan > Total Tagihan. Nanti kamu akan diberitahu total tagihan kartu kreditmu.

Nah cukup mudah bukan, cara mengubah tagihan kartu kredit bank Mega menjadi cicilan. Perlu di ingat, setelah tagihan kartu kredit diubah menjadi cicilan jangan kamu bayar dengan nominal minimum lagi, sebab kalau bayar minimum maka akan dibungakan lagi 2.25%. Dan juga jangan terlambat dalam membayarnya, karena kalau terlambat akan dikenakan denda keterlambatan.

Pos terkait