5 Cara Bayar Kartu Kredit BCA Mudah Dan Aman.

Cara bayar kartu kredit BCA atau bayar tagihan kartu kredit dari bank apapun sebenarnya tidaklah susah, namun bagi sebagian orang mungkin masih bingung. Apalagi bagi yang pertama kali memilki kartu kredit.  Seperti yang diketahui bersama, bahwa setiap pemegang kartu kredit setelah menggunakan kartu kredit sebagai media transaksi pembayaran. Maka memiliki beban untuk membayar tagihan yang disebabkan oleh transaksi yang dilakukan.

Nah, Bank penerbit kartu kredit seperti Bank BCA misalnya, telah menyediakan kemudahan bagi nasabah untuk melakukan pembayaran tagihan kartu kredit saat jatuh tempo telah tiba. Salah satu cara bayar kartu kredit BCA yang paling mudah dan dapat dilakukan dari mana saja adalah dengan memanfaatkan adanya fitur m-banking BCA atau internet banking BCA.

Kenapa paling mudah? sebab dapat dilakukan kapan saja dan dari mana saja hanya melalui perangkat handphone yang dergenggam di tangan. Selama ada jaringan internet atau paket data dan bisa mengakses metode pembayaran, semisal klikbca maka kita dapat melakukan pembayaran tagihan kartu kredit hanya dengan beberapa klik saja.

Nah, buat Anda yang masih bingung bagaimana cara bayar kartu kredit BCA silahkan simak terus artikel ini sampai selesai yah. Namun, sebelumnya apakah Anda sudah mengetahui berapa jumlah tagihan kartu kredit BCA Anda? jika belum, silahkan gunakan cara berikut untuk mengetahui berapa jumlah tagihan kartu kredit BCA yang harus dibayar:

1. silahkan buka menu Telepon Anda.

2. Kemudaian silahkan ketik Ketik *141#

3. Dan silahkan panggil dengan menekan tombol Telepon warna hijau pada layar handphone Anda.

4. Selanjutnya silahkan tekan No. 2 BCA.

5. Pilih menu nomor 2 Kartu Kredit.

6. Kemudian tekan nomor 2 Tagihan.

7. Silahkan masukkan nomor kartu kredit BCA Anda, apabila Anda memiliki lebih dari satu kartu kredit BCA. Anda juga dapat melakukan cek tagihan gabungan buat seluruh kartu kredit BCA yang Anda miliki.

8. Silahkan tunggu sebentar dan info tagihan kartu kredit BCA kamu akan segera muncul.

Selain menggunakan cara diatas, sebenarnya bank penerbit kartu kredit akan mengirimkan billing tagihan dalam bentuk cetak atau pdf yang biasanya dikirim ke setiap nasabah sesuai dengan permintaannya. Bisa dikirim ke kantor, ke rumah atau melalui email pemegang kartu kredit.

Daftar isi

5 Cara Bayara Kartu Kredit BCA Mudah dan Aman.

Setelah mengetahui berapa jumlah tagihan kartu kredit BCA yang Anda miliki, selanjutnya Anda berkewajiban untuk melakukan pembayaran tepat waktu pada waktu jatuh tempo tagihan BCA kartu kredit Anda. Jangan sampai telat apalagi tidak dibayar jika tidak ingin lebih berat kedepannya untuk melakukan pembayaran. Silahkan gunakan 5 cara bayar kartu kredit BCA dibawah ini sesuai dengan keinginan Anda.

1. Cara Bayar Kartu Kredit BCA via mobile banking BCA

Bagi Anda yang telah menggunakan layanan mobile banking BCA, Anda dapat menggunakannya untuk membayar tagihan kartu kredit BCA Anda secara online. Apabila Anda belum terdaftar sebagai pengguna m banking BCA, saran kami segera lakukan pendaftarannya dan rasakan beribu manfaat kemudahan dalam melakukan transaksi menggunakan m banking BCA.

Salah satunya, untuk melakukan pembayaran tagihan kartu kredit BCA maupun kartu kredit bank lain seperti kartu kredit Mandiri, BRI, Bukopin, MNC atau bank DBS. Nah, untuk cara bayar kartu kredit BCA via mobile BCA, langkahnya sebagai berikut :

1. Silakan buka aplikasi BCA mobile.
2. Kemudian silahkan pilih menu m-Payment.
3. Pilih Kartu Kredit.

4. Kemudian pada kolom bank, pilih BCA.

5. Silahkan masukkan 16 digit nomor kartu kredit BCA dilanjutkan dengan pilih Send.

6. Pada layar akan muncul konfirmasi tagihan.

7. Silahkan di cek kembali apakah sudah benar, apabila sudah benar, silahkan lanjutkan dengan memasukkan jumlah tagihan yang ingin dibayar lalu dilanjutkan menekan OK.

8. Silahkan masukkan PIN BCA Mobile lalu tekan OK.

9. m-Payment transaksi BERHASIL.

2. Gunakan Internet Banking BCA

Sama halnya dengan cara bayar kartu kredit BCA melalui mobile banking BCA, hanya saja untuk internet banking BCA kita menggunakan browser untuk mengaksesnya, tidak menggunakan sebuah aplikasi. Nah, dengan internet banking BCA, Anda bisa melakukannya tidak hanya menggunakan hp, tapi juga dapat melakukannya menggunakan lapto atau komputer. Berikut, langkah-langkah bayar tagihan kartu kredit BCA menggunakan fasilitas internet banking BCA:

1. Silahkan Buka Klik BCA melalui handphone atau komputer Anda di alamat https://ibank.klikbca.com/

cara bayar kartu kredit bca via internet banking bca

2. Masukkan User ID dan PIN internet banking BCA Anda.

3. Selanjutnya pilih menu pembayaran, lalu pilih Kartu Kredit.

4.Pada halaman Pembayaran Kartu Kredit, silahkan pilih Jenis Kartu Kredit, Nomor Kartu Kredit, Jumlah Pembayaran, hingga memilih Dari Rekening.

5. Setelah Anda mengisi semua, pilih Lanjutkan.

6. Selanjutnya pada layar bakal muncul konfirmasi jumlah yang dibayarkan.

7. Klik oke, lalu pilih Kirim.

8. Selesai, pembayaran kartu kredit BCA Anda telah diproses. selanjutnya jangan lupa lakukan logout dari akun internet banking BCA Anda.

3. Bayar Tagihan Kartu Kredit BCA via ATM

Selain melakukan pembayaran secara online, Anda juga dapat melakukan pembayaran tagihan kartu kredit BCA melalui ATM BCA atau ATM bank lain. Adapun cara bayar kartu kredit BCA lewat ATM caranya sebagai berikut:

1. Silahkan kunjungi gerai ATM BCA terdekat

2. Selanjutnya silahkan masukan kartu ATM ke mesin ATM.

3. Silahkan pilih bahasa dan masukkan PIN ATM anda.

4. Kemudian pilih menu Transaksi Lainnya.

5. Kemudian silahkan pilih menu Pembayaran.

6. Lanjut silahkan pilih Kartu Kredit dan pilih bank BCA.

7. Kemudian silahkan masukkan 16 digit nomor Kartu Kredit BCA Anda.

8. Masukkan nominal pembayaran.

9. Silahkan cek kembali semuanya, jika sudah benar, silahkan konfirmasi pembayaran dengan menekan benar.

10. Selesai, silahkan simpan struk sebagai bukti transaksi.

4. Bayar Tagihan BCA Kartu Kredit di Cabang BCA Terdekat.

Cara bayar kartu kredit BCA selanjutnya adalah dengan cara datang ke kantor BCA terdekat dan melakukan pembayaran tagihan kartu kredit BCA melalui petugas teller BCA. Di sana Anda hanya akan diminta untuk mengisi formulir pembayaran dan semua proses akan dibantu oleh teller. Anda hanya tinggal menyerahkan uang sebesar jumlah tagihan kartu kredit BCA Anda saja.

Setelah proses pembayaran selesai, Anda akan mendapatkan copy bukti pembayaran dan silahkan simpan mungkin suatu saat diperlukan.

5 Bayar Kartu Kredit BCA Lewat Tokopedia

Selain menggunakan cara diatas, satu lagi cara yang dapat Anda gunakan untuk bayar tagihan kartu kredit BCA Anda adalah melalui marketplace. Seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak atau lainnya. Namunu, pada kesempatan kali ini, kami hanya akan mencoba sharing cara bayar kartu kredit dengan memanfaatkan fitur layanan dari Tokopedia.com. dan caranya adalah sebagai berikut:

1. Silahkan akses aplikasi atau web Tokopedia dan pilih Tagihan Kartu Kredit.

2. Silahkan masukkan nomor kartu kredit dan data diri.

3. Selanjutnya jumlah tagihan Kartu Kredit yang belum terbayarkan akan muncul secara otomatis. Pastikan data rincian sudah benar.

4. Kemudian silahkan pilih metode pembayaran, semilah pilih metode pembayaran BCA Klikpay.

5. Lalu, klik Bayar.

6. selanjutnya kamu akan diarahkan dan langsung terhubung dengan halaman BCA KlikPay.

7. Kemudian silahkan Login ke akun BCA KlikPay.

8. Selanjutnya pada layar akan muncul detail transaksi pembayaran kartu Kredit Anda. Klik Kirim.

9. Klik Kirim OTP. Masukkan kode OTP, lalu klik Bayar.

10. Selesai

Nah, bagaimana mudah kan sistem cara bayar kartu kredit BCA baik secara online maupun offline. Tinggal Anda pilih mau pakai cara yang mana yang paling mudah untuk dilakukan.

Setelah membaca panduan cara bayar kartu kredit BCA diatas, mungkin masih ada pertanyaan yang belum terjawab. Mungkin salah satu pertanyaan itu bisa Anda temukan dibawah ini. Apabila Anda masih mengalami kendala untuk melakukan pembayaran, silahkan hubungi call center BCA di Halo BCA.

Bayar kartu kredit BCA lewat apa saja?

Seperti yang dijelaskan diatas, Anda dapat melakukan pembayaran tagihan kartu kredit BCA secara online maupun offline. Dengan cara transfer dari bank lain seperti AMT BNI juga dapat Anda lakukan. Jadi rasanya tidak ada alasan untuk tidak melakukan pembayaran tagihan kartu kredit BCA jika hanya karena tidak tahu bagaimana cara bayar kartu kredit BCA.

Apakah tagihan kartu kredit BCA bisa dicicil?

Mungkin sebagian orang berfikir untuk merubah pembayaran tagihan kartu kredit BCA menjadi cicilan, karena sedang keterbatasan keuangan. Namun, perlu diketahui bahwa setahu kami tagihan kartu kredit BCA tidak bisa dicicil, hanya saja yang dapat dicicil adalah transaksi per satu struk perbelanjaan. Kecuali apabila BCA sedang ada promo atau program musiman. Misalkan program keringanan pembayaran seperti rescheduling. Bunga cicilan tetap beda dengan bunga kartu kredit karena pembayaran minimum.

Demikian informasi panduan cara bayar kartu kredit BCA , semoga bermanfaat untuk Anda, dan Anda senantiasa dapat membayar kartu kredit sebelum jatuh tempo sehingga terbebas dari biaya keterlambatan atau denda. Jika Anda ingin menutup kartu kredit BCA dan masih bingung bagaimana caranya, silahkan baca artikelnya di sini.


Pencarian Popular : https://nomercallcenter com/5-cara-bayar-kartu-kredit-bca-mudah-dan-aman/

Pos terkait