Nomor Call Center OLX Indonesia 24 Jam

Call Center OLX Indonesia—Mungkin sebagian dari kamu masih ingat dengan sebuah situs platform periklanan yang dulu terkenal di masanya, TOKOBAGUS.com namanya. Yang pada masa kejayaannya telah diakuisisi oleh sebuah platform periklanan juga yakni OLX.call center olx indonesia

Yah, OLX adalah sebuah platform iklan baris yang berfokus pada jual beli serta jasa secara online. Mudah, cepat dan gratis bagi siapa saja yang ingin memasang iklan atau ingin belanja beragam produk barang bekas dan baru untuk keperluan sehari-hari.

Keberadaan OLX Indonesia mungkin tak lagi terkenal seperti dulu, keberadaannya telah tergeser dengan semakin ramainya pengguna marketplace seperti Lazada, Shopee dan Tokopedia serta marketplace lainnya. Namun, bukan berarti OXL Indonesia telah hilang, keberadaannya masih sangat memberikan manfaat bagi para pedagang online untuk mengiklankan barang dagangannya.

Daftar isi

Apa yang baru di OLX?

OLX Indonesia terus melakukan perbaikan system dibandingkan dengan sebelemnya, termasuk dari tampilan baru yang sangat berbeda dengan tampilan yang lama. Pada versi terbarunya, OXL ingin meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan, sehingga memungkinkan bagi para pengguna untuk menemukan penawaran luar biasa dari pengguna yang sudah terdaftar, dengan cara yang menyenangkan, sederhana & aman!

Apapun kebutuhanmu, semua dijual di OLX Indonesia, mulai dari kendaraan, furniture, handphone, produk bayi, alat musik, mainan, dan masih banyak lagi produk lainnya.

Berapa Nomor Call Center OLX Indonesia?

OLX terus berbenah dan ingin terus meningkatkan pengalaman terbaik bagi pengguna, termasuk senantiasa meningkatkan pelayanan kepada semua pelanggannya dengan menyediakan fitur call center yang dapat dihubungi oleh pengguna kapan saja dan dari mana saja.

Baca juga : Call Center Tokopedia 24 Jam Bebas Pulsa

Jika kamu, mengalami kendala dengan akun OLX atau mengalami masalah dengan pembelian yang kamu lakukan di OLX, segera saja menghubungi call center OLX Indonesia yang tersedia di website resmi OLX di menu pusat bantuan.

Jika masalah kamu belum terjawab disana kamu juga bisa langsung telepon ke nomor call center OLX Indonesia yang telah disediakan. Berikut ini informasi call center OXL Indonesia serta alamat kantor OLX yang berada di kota Jakarta.

Sentraya Tower 19th Floor,

Alamat: Jl. Iskandarsyah Raya No. 1A, Kebayoran Baru, Jakarta

Selatan 12160 Indonesia

Telepon: (021) 52903337

Faks: (021) 52903338

Email OLX Indonesia: cs@olx.co.id

WhatsApp OLX Indonesia

Seperti yang kami sampaikan diatas, bahwa OLX terus berusaha menyediakan layanan terbaik bagi pengguna OLX. Seiring dengan berkembangnya OLX, OLX juga menyediakan layanan call center melalui Whatsapp Business sebagai channel resmi OLX untuk membantu Anda dalam menggunakan OLX.

Beberapa fungsi dari WhatsApp Business diantaranya:

1. Kamu bisa mendapatkan beragam informasi seputar OLX Indonesia melalui whatsapp bisnis resmi dari OLX Indonesia. semisal informasi tentangr iklan di OLX, tips cara aman dalam bertransaksi serta informasi lainnya.

2. Selanjutnya, dengan memanfaatkan whatsApp business OLX akan memudahkan kamu untuk melakukan pencarian mobil bekas sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda.

Namun, sayangnya layanan ini belum tersedia untuk semua pengguna yang terdaftar di OLX.

Selain melalui nomor call center OLX Indonesia diatas, kamu juga bisa terhubung dengan CS OLX Indonesia melalui akun sosial media resmi OLX Indonesia. Berikut alamat akun sosial media OLX termasuk akun twitter OLX Indonesia.

Facebook: www.facebook.com/olxid

Twitter: www.twitter.com/olx_indonesia

Instagram: www.instagram.com/olxindonesia

Apakah Call Center OLX Indonesia 24 Jam?

Untuk layanan call center OLX Indonesia di nomor tersebut diatas hanya dapat dihubungi saat hari efektif kerja dan di jam kerja yang ditentukan yakni pukul 08.00-23.00 saja. Sedangkan pada hari libur atau akhir pekan Customer service OLX Indonesia bisa dihubungi pada pukul 09.00-23.00

Namun, ada cara lain untuk bisa terhubung dengan call center OLX Indonesia selama 24 jam. Yakni dengan cara berkirim email atau kontak cs OLX melalui akun sosial media yang sudah kami sebutkan diatas. Jadi kapanpun dan dari mana pun kamu tetap bisa terhubung dengan call center OLX Indonesia.

Apakah Call Center OLX Indonesia Bebas Pulsa?

Jika kamu terhubung dengan call center OLX Indonesia di nomor yang disediakan diatas, tentu akan dikenakan biaya panggilan. Dan besarnya biaya tergantung dari mana kamu menelponnya dan menggunakan apa. Jika kamu menghubungi melalui fixed telepon seperti telp rumah dan sedang berada di area yang sama, sudah pasti kamu hanya akan dibebankan biaya tarif lokal saja.

Tapi jika kamu menghubungi melalui handphone, yah besar biaya panggilan disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku disetiap provider yang kamu gunakan. Jika kamu ingin terhubung dengan call center OLX Indonesia secara gratis atau bebas pulsa, yah gunakan saja fitur pusat bantuan atau kirim email atau bisa juga menghubungi call center OLX Indonesia melalui akun sosial media yang sudah kami sebutkan diatas.

Nah, demikianlah informasi tentang nomor call center OLX Indonesia dan alamat kantor olx yang ada di Jakarta, semoga bermanfaat.

Pos terkait